Kamis, 02 Desember 2010

Hukum dalam Tajawid dan Menghatamkan ( Menamatkan )Qur'an

Hukum dalam Tajawid dan Menghatamkan ( Menamatkan )Qur'an
1. Memanjangkan yang pendek dan memendekkan yang panjang dalam bernasyid
2. Menghatam kan Al- Qur’an tiap hari satu kali


1. Usul 24/B;6 : Apa haruskah orang bernasyid, memanjangkan huruf yang pendek dan memendekkan huruf yang panjang?
Jawab : Membaca dengan cara tersebut di namakan “ Lahan “ dan haram kita membaca Al-Qur’an dengan Lahan, sebaliknya wajib di baca dengan tajwid, pernah seorang penyair mngatakan demikian:
قال ا بن الجو زي :
و الا خذ بالتجويد حتم لا زم # من لم يجو د القر ان ا ثم
لا نه به الله انز لا # و هكذا منه الينا و صلا
Dengan demikian kita mengambil kesimpulan bahwa yang bukan Al-qur’an tidak wajib di tajwidkan. Mungkin dengan dasar ini pula para Ulama’ –Ulama’ tua kita seperti : TGH. Mustafa Sukar bela wafat pada tahun 1330H. dan Al – Marhum TGH. Umar Kelayu yang wafat Tahun 1349H. di Makkah Al- Mukarramah.


2. Usul 17 / B;7: Di dalam kitab : I’anah “ Juzu’ I hal : 16 di sebutkan bahwa Imam syafi’I menghatamkan Al- Qur’an pada tiap hari satu kali, bagaimanakah cara beliau mambaca mad sedangkan di dalam kitab : Hidayatul Mustafid di terangkan bahwa membaca mad tabi’I kurang dari dua harakat hukumnya haram sar’i?
Jawab: Memang apa yang di sebutkan dalam kitab I’anah itu benar, malahan di sebut di dalam kitab “ Kifayatul Atqiya’ beliau menghatamkan Al- Qur’an di dalam bulan Ramadhan 60 kali, jadi sehari semalam menghatamkan dua kali, bahkan syaidina Umar RA. Kerapkali menghatamkan Qur’an seluruhnya dalam dua rakaat bahkan saya sendiri telah membuktikan bersama TGH. Zainuddin pancor pada bulan Marat 1969 di rumah saudara H.M. Tahir Arrahili di kampung melayu jati Jakarta. Seorang anak Muda berasal dari Lasem, dapat menghatamkan Al –Qur’an seluruhnya dari setelah shalat zohor sampai ada waktu salat Asar.
Adapun maksud dengan " Mad tabi’i" yaitu satu alip sama dengan dua harakat yaitu apabila lebih dari harakat yang asli 1(satu ) harakat lagi meskipun sedikit sudah terdapat 2 harakat.

Lihat Artikel lainya yang berkaitan dengan :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar